Hugo Münsterberg
BIOGRAFI Hugo Münsterberg lahir pada tanggal 1 Juni 1863 di Danzig, Konfederasi Jerman. Ia meninggal dengan umur 53 tahun ; tanggal 16 Desember 1916 di Cambridge, Massachusetts, Amerika. Münsterberg adalah seorang psikologi kebangsaan Jerman-Amerika dan kewarganegaraan Amerika. Dia adalah salah satu pelopor psikologi terapan, memperluas penelitian dan teori-teori untuk Industri/Organisasi (I/O), hukum, medis, klinis, pendidikan dan pengaturan bisnis. Münsterberg mengalami gejolak besar dengan pecahnya perang dunia pertama. Terpecah antara kesetiaannya kepada Amerika dan tanah airnya, dia sering membela tindakan Jerman, ini menarik reaksi yang sangat kontras. Hugo Münsterberg adalah seorang anak yang lahir di dalam sebuah keluarga pedagang di Danzig (kini Gdansk, Polandia). Ayahnya bernama Moritz (1825-1880) adalah seorang pedagang kayu yang sukses sedangkan ibunya bernama Minna Anna Bernhardi (1838-1875) adalah seorang seniman yang diakui dan juga musisi. Bernhardi ada...